Skip to main content
Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

BNNP Kalimantan Timur – Semprot Disinfektan, Ini Cara Antisipasi Corona Versi BNNP Kaltim

Dibaca: 0 Oleh 09 Apr 2020April 29th, 2024Tidak ada komentar
BNNP Kalimantan Timur - Semprot Disinfektan, Ini Cara Antisipasi Corona Versi BNNP Kaltim
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Kalimantan Timur – Dalam mengantisipasi penyebaran virus Corona atau Covid-19, BNNP Kalimantan Timur dalam seminggu dilakukan penyemprotan sebanyak 2 kali  guna membersihkan  rumah tahanan ( Rutan) dengan penyemprotan cairan disinfektan, Kamis 9 April 2020.

Namun sebelum dilakukan penyemprotan, tahanan yang ada di Rutan BNNP Kaltim  dipindahkan terlebih dahulu agar aman,  Pemindahan sementara dilakukan di ruang yang lain masih dalam kawasan rutan BNNP Kaltim sambil di jemur di bawah terik matahari pagi.

BNNP Kalimantan Timur - Semprot Disinfektan, Ini Cara Antisipasi Corona Versi BNNP Kaltim

Namun sebelum dilakukan  penyemprotan para tahan  di berikan  penjelasan oleh Anggota piket BNNP Kaltim agar  para tahanan mengerti, bahwa penyemprotan  dilakukan  untuk mencegahan penyebaran virus corona,  Selanjutnya petugas pun masuk ke ruang tahanan dan melakukan penyemprotan di dalam sel tahanan.

Kepala Bidang pemberantasan BNNP Kaltim Halomoan Tampubolon,SH mengatakan, penyemprotan disinfektan ini sebagai antisipasi penyebaran virus corona.

Kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini kami lakukan sebagai upaya untuk mengatasi atau mengantisipasi penyebaran virus korona yang saat ini sedang mewabah sehingga diharapkan tidak ada Tahanan BNNP kaltim  yang tertular virus korona”,  Selain itu juga  Kegiatan ini menindaklanjuti adanya perintah dari Ka.BNN RI sebagai antisipasi penyebaran virus corona atau  covid-19  khususnya di lingkungan BNNP Kaltim .

Menurutnya, dengan adanya penyemprotan ini akan menimbulkan rasa nyaman dan aman,
Selain itu, ia pun mengimbau kepada seluruh tahanan  untuk tidak panik dan tetap beraktifitas seperti biasanya dengan mengutamakan menjaga kesehatan dan kebersihan.

” Dengan adanya penyemprotan Disinfektan ini bisa memberikan rasa aman kepada para tahanan agar  terhindar dari penyebaran Corona Virus atau covid-19,  humas BNNPKaltim

 

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel